Sponsors Link

7 Vitamin Untuk Jantung Lemah Paling Manjur!

Sponsors Link

Penyakit jantung. Siapa sih yang tidak tahu penyakit yang satu ini? Yup, penyakit jantung merupakan salah satu penyebab kematian terbesar di Indonesia – bahkan dunia. Pada tahun 2012, Organisasi Kesehatan Dunia atau yang biasa kita kenal dengan World Health Organization (WHO) menyatakan bahwa sebanyak 17,5 juta orang di dunia meninggal akibat penyakit kardiovaskular dan hal ini mencapai angka 31 persen dari jumlah total kematian sebanyak 56,5 juta di dunia. Lalu bagaimana dengan keadaan di Indonesia? Di Indonesia sendiri, sebuah survei yang dilakukan Survei Simple Registration System (SRS) menyatakan bahwa penyakit jantung koroner menjadi faktor penyebab kematian sebanyak 12,9 persen dan hal ini berarti menjadi faktor nomor 2 penyebab kematian setelah stroke.

ads

Apakah penyakit jantung ini hanya menyerang kita yang sudah berusia paruh baya atau berusia lanjut? Sebuah survei menyatakan bahwa penyakit jantung koroner paling banyak terjadi pada kelompok usia 65-74 tahun (3,6 persen) dan paling sedikit pada kita yang berada pada kelompok umur 35-44 tahun (1,33 persen). Namun apakah hal ini berarti kita yang masih berada dalam kelompok usia muda ini aman dari penyakit jantung koroner? Eits jangan salah, remaja atau bahkan anak-anak pun juga bisa mengalami penyakit serius yang satu ini. Faktor penyebab timbulnya penyakit jantung pada kita yang masih berusia muda biasanya disebabkan oleh pola makan yang tidak sehat ataupun obesitas. Bukan hanya itu saja, faktor genetik pun juga menjadi pemicu terbesar seseorang mengalami penyakit jantung dari mereka berusia muda.

Seperti yang kita tahu, jenis penyakit jantung ini beragam jenisnya – mulai dari penyakit jantung bawaan, gagal jantung, tumor jantung, dan lain-lain. salah satu jenis penyakit jantung yang sering dialami oleh masyarakat adalah  jantung lemah. Memangnya apa sih  jantung lemah ini? jantung lemah merupakan keadaan di mana fungsi jantung untuk memompa darah menurun alias tidak optimal seperti sedia kala dan hal ini menyebabkan darah serta oksigen tidak menyebar merata dalam tubuh. Lalu bagaimana caranya kita mengetahui kita mengalami jantung lemah ini? Kita bisa mengamatinya melalui berbagai gejala yang muncul, seperti nafas yang pendek meskipun tidak melakukan aktivitas yang berat, irama jantung yang tidak beraturan, sering mengalami sakit kepala dan tidak kunjung sembuh, nafsu makan yang berkurang, tekanan darah yang tunggi, nyeri dada seperti tertindih sesuatu, dan lain-lain.

Lalu apa sih yang menyebabkan jantung lemah? Secara umum, jantung lemah disebabkan adanya faktor genetik alias riwayat keluarga yang juga mengidap kardiomiopati ataupun gagal jantung, memiliki penyakit lainnya seperti diabetes, mengalami obesitas, tekanan darah yang tinggi dalam jangka waktu panjang, mengonsumsi alkohol dalam jumlah berlebih, dan lain-lain. Nah pada kesempatan kali ini, kita akan membahas mengenai vitamin untuk jantung lemah. Memang apa sih pentingnya vitamin untuk tubuh kita? Vitamin merupakan suatu hal yang tidak dapat diproduksi tubuh secara alami oleh karena itu lah kita membutuhkan asupan vitamin dari luar – alias kita perlu mendapatkannya dari asupan makanan kita.  Ketika kita akan mengonsumsi vitamin, ada baiknya kita perlu berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter mengenai seberapa pentingnya vitamin tersebut untuk tubuh kita. Selain itu, kita juga perlu memperhatikan apakah vitamin ini akan menimbulkan reaksi tertentu jika dikonsumsi bersama makanan atau pada waktu tertentu sehingga kita bisa lebih waspada.

Vitamin merupakan hal yang penting untuk tubuh kita bukan? Untuk itulah kita perlu mengetahui lebih lanjut mengenai vitamin apa yang tepat untuk jantung lemah yang bisa dialami siapa saja. Vitamin yang akan kita bicarakan bukan hanya yang berupa suplemen, namun juga vitamin yang kita dapat dari berbagai bahan alami yang berada di sekitar kita. Nah, apa saja ya vitamin yang cocok untuk permasalahan jantung lemah ini? Nah daripada penasaran, yuk kita simak yang satu ini!

  • Vitamin TNM

Vitamin yang satu ini merupakan salah satu vitamin jantung yang sudah dikenal oleh masyarakat dan bisa dipesan secara online. Vitamin yang satu ini terbuat dari bahan-bahan alami sehingga kita tidak perlu khawatir akan efek samping yang mungkin muncul.

  • Alerten Q100

Vitamin berikutnya adalah alerten Q100, yaitu vitamin yang mengandung coenzyme q10 sebanyak 100 g dan dapat meningkatkan penyerapan coenzyme q10 dalam tubuh serta meningkatkan energi jantung. Bukan hanya itu saja, vitamin yang satu ini juga efektif untuk memperlancar sirkulasi darah, meningkatkan motilitas sperma, mengatasi gagal jantung kongestif, dan lain-lain.

  • Pisang

Siapa bilang hanya suplemen vitamin yang efektif untuk menguatkan jantung lemah kita? Yup, pisang adalah salah satu buah yang memiliki kadar gizi yang lengkap; seperti vitamin C, B16, kalsium, magnesium, serta kadar serat yang tinggi. Kita bisa mengonsumsi buah yang satu ini sebnyak 3 kali dalam satu hari.

  • Jeruk

Siapa sih yang tidak suka buah yang satu ini? Yup, buah yang jeruk merupakan salah satu buah yang efektif untuk menguatkan jantung kita karena tinggi akan vitamin A, C, B6, serat, serta potassium.

  • Alpukat

Buah yang satu ini juga dikenal sebagai salah satu buah yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan kita. Alpukat merupakan buah yang memiliki kandungan gula yang rendah namun kadar kalium yang tinggi sehingga mampu untuk menahan ketegangan otot pada jantung dan membuat jantung semakin kuat serta meminimalisir timbulnya berbagai penyakit jantung.

Apel merupakan salah satu buah yang tinggi akan vitamin C, serat, serta flavonoid yang sangatlah bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung. Zat flavonid sangat efektif untuk meningkatkan kinerja jantung dan menurunkan kolesterol serta melebarkan arteri – alias memperlancar peredaran dalam tubuh.

  • Kiwi

Vitamin terakhir yang bisa kita konsumsi untuk memperkuat jantung kita adalah melalui buah kiwi, yaitu salah satu buah yang juga tinggi akan kandungan vitamin C. Kiwi mengandung vitamin C dua kali lebih banyak dari buah jeruk, dan hal ini membuat pembuluh darah menjadi lebih elastis dan sirkulasi darah akan menjadi lebih lancar serta tentu saja membuat jantung menjadi lebih kuat.


Nah itu tadi adalah beberapa vitamin untuk jantung lemah yang perlu kita ketahui dan wajib untuk kita coba. Selain mengonsumsi vitamin, kita juga perlu merubah pola hidup kita menjadi lebih sehat untuk meminimalisir penyakit jantung yang kita derita lebih parah atau mencegah datangnya penyakit lain. Memang apa sih yang dimaksud dengan pola hidup sehat di sini? Pola hidup sehat di sini adalah dengan menghentikan kebiasaan buruk merokok, mengonsumsi alkohol,ataupun mengonsumsi obat-obatan, rutin berolahraga – contohnya saja dengan melakukan olahraga penguat jantung, mengurangi konsumsi makanan berlemak dan menggantinya dengan lebih banyak asupan sayuran ataupun buah-buahan, memiliki pola tidur yang baik – minimal 6-8 jam sehari dan tentu saja dengan waktu tidur yang tepat, meminimalisir stres datang pada tubuh kita, dan lain-lain. Bukanlah suatu hal yang sulit untuk memulai pola hidup yang sehat? So, tunggu apalagi? Yuk kita mulai pola hidup yang sehat mulai dari sekarang!

Sponsors Link
, ,
Oleh :
Kategori : Medis