Sponsors Link

Muntah Darah pada Penderita Jantung, Gejala yang Sering Diabaikan

Sponsors Link

Serangan jantung menjadi kondisi yang sangat ditakuti semua orang. Tidak hanya untuk orang yang normal atau sebelumnya sehat tapi terlebih untuk penderita penyakit jantung. Serangan jantung menyebabkan jantung tidak bekerja normal atau berhenti bekerja, sampai akhirnya memicu gagal jantung. Jika sudah seperti ini maka dibutuhkan pertolongan yang cepat sehingga nyawa bisa tertolong.

ads

Hanya saja hal yang sangat sering terjadi adalah bahwa serangan jantung tidak disertai dengan gejala khusus. Serangan jantung terjadi dengan sangat cepat sampai semua gejala awalnya tidak disadari. Terlebih untuk wanita, dimana gejala serangan jantung menyerupai masalah kesehatan yang sangat umum. Hanya saja ada satu gejala yang sangat khas dari serangan jantung dimana penderita mungkin akan sering mual dan muntah. Semua akan lebih buruk lagi jika ternyata sudah mulai muntah darah. Nah mungkinkah itu terjadi.

Berikut penjelasan mengenai muntah darah pada penderita jantung, gejala yang sering diabaikan.

Pengertian Muntah Darah

Muntah darah adalah sebuah kondisi ketika penderita benar-benar memuntahkan cairan atau gumpalan dari dalam mulut yang disertai dengan sedikit atau banyak darah. Muntah darah secara umum berasal dari luka pada lambung atau kerongkongan. Namun juga bisa terjadi akibat menelan darah mimisan. Darah yang keluar dari mulut umumnya berwarna hitam atau merah yang sangat terang.

Jumlah dan warna darah yang keluar akan menunjukkan kondisi pendarahan yang terjadi dalam organ tubuh. Jika cairan darah berwarna lebih gelap maka biasanya disebabkan oleh masalah pencernaan atas. Tapi jika darah sangat terang maka itu semua terjadi akibat masalah pendarahan akut dimana darah harus segera dikeluarkan. Namun untuk penderita penyakit jantung maka muntah darah mungkin bisa disebabkan oleh pemicunya itu. Tanda awal yang perlu diwaspadai adalah jantung berdebar dan mual. Jika sudah seperti itu maka segera datang ke rumah sakit.

Muntah Darah Saat Serangan Jantung

Serangan jantung selalu diawali dengan beberapa gejala yang dianggap sebagai masuk angin atau sakit biasa. Inilah yang menyebabkan serangan jantung memicu gagal jantung karena terlambat mendapatkan pertolongan. Karena itu gejala yang perlu diwaspadai harus diperhatikan, seperti:

1. Terjadi muntah darah

Muntah darah memang harus mendapatkan perhatian yang sangat penting. Serangan jantung yang diawali dengan muntah darah menunjukkan bahwa kondisi jantung benar-benar sangat buruk. Awal dari kondisi ini mungkin disertai dengan rasa mual yang biasa. Tubuh mulai mengeluarkan keringat dingin dan selanjutnya keinginan muntah tidak bisa ditahan. Darah keluar karena campuran dari masalah pencernaan. Kondisi ini juga bisa terjadi karena munculnya sumbatan pada arteri koroner dan cabang arteri lainnya.

2. Nyeri dada yang menyebar

Masalah jantung berdebar kencang dan badan lemas sebelum serangan jantung harus mendapatkan perawatan cepat. Kondisi ini bisa terjadi karena mulai terjadi serangan jantung. Awalnya rasa sakit berkembang dari dada tengah, kemudian ke kiri dan sampai ke kanan. Lalu nyeri mulai masuk ke bagian atas mulai dari leher dan rahang. Jika sudah seperti ini maka akhirnya bisa menjadi muntah darah dan penderita perlu mendapatkan pertolongan cepat.

3. Sumbatan pada arteri

Muntah darah bisa menjadi kondisi yang sangat serius dimana terjadi penyumbatan pada arteri. Penyakit jantung tersumbat lebih serius lagi karena biasanya penyakit ini tidak menunjukkan gejala yang khas. Hanya saja dalam pemeriksaan dengan EKG maka biasanya ditemukan bukti bahwa telah terjadi beberapa kali serangan jantung. Sumbatan pada arteri jantung bisa karena plak, lemak dan materi lain. Jika sudah diketahui maka dokter akan mengoperasi untuk membuat sumbatan hilang dan jantung bekerja normal lagi.

4. Sensasi aneh pada dagu dan pusar

Sebelum muntah darah maka biasanya penderita juga akan mengalami gejala atau sensasi yang sangat aneh. Sensasi tekanan ini bisa dimulai dari dagu sampai ke pusar. Kondisi ini kemudian membuat tubuh menjadi sangat lemas karena tekanan pada dagu dan pusar terus terjadi. Meskipun gejala ini biasanya akan hilang setelah muntah darah, tapi saat itu memang sudah terjadi serangan jantung.


5. Nyeri punggung parah

Nyeri punggung pada penderita penyakit jantung juga tidak boleh diabaikan. Nyeri punggung ini biasanya terjadi secara konstan namun ada juga yang muncul secara tiba-tiba. Biasanya serangan nyeri punggung akan memburuk dalam waktu satu hari saja. Nyeri punggung ini biasanya juga disertai dengan gejala lain seperti sakit pada rahang. Banyak penderita yang mengabaikan kondisi ini dan menganggap penyakit biasa. Namun semua seperti terlambat sampai akhirnya sudah muntah darah.

6. Keringat berlebihan dan sesak nafas

Sebelum mengalami muntah darah maka penderita penyakit jantung juga bisa mengalami gejala yang sangat khas seperti keringat yang berlebihan dan mulai sesak nafas. Kondisi ini juga harus mendapatkan perhatian karena tubuh yang mengeluarkan keringat banyak berarti ada masalah dengan jantung. Keringat berlebihan yang dimaksud bukan seperti keringat setelah melakukan aktifitas fisik, tapi muncul tiba-tiba. Kemudian kondisi ini akan disertai dengan sesak nafas yang bisa menyebabkan penderita pingsan.

7. Tekanan pada dada dan lelah

Nyeri pada dada yang terjadi sebelum muntah darah biasanya juga sering diabaikan. Padahal rasa nyeri karena masalah pada jantung bisa karena tekanan yang menyebabkan jantung bekerja cukup kuat untuk mengedarkan darah. Tekanan yang muncul ini kemudian disertai dengan rasa lelah yang sangat tiba-tiba. Ini bisa menjadi tanda bahwa tubuh sudah kekurangan oksigen dimana jantung tidak bisa mengedarkan darah dengan cukup ke semua organ. Sumbatan para arteri kanan dan kiri juga menyebabkan jantung menjadi semakin lemah.

Apakah Serangan Jantung Selalu Diawali Muntah Darah?

Pada dasarnya semua orang bisa terkena serangan jantung. Hanya saja penyakit jantung dan serangan jantung tidak selalu diawali dengan muntah darah. Hal ini bisa berhubungan dengan penyakit pada lambung atau kerongkongan. Namun bagi yang sudah menderita penyakit jantung harus waspada dengan munculnya gejala ini.

Itulah informasi mengenai muntah darah pada penderita jantung, gejala yang sering diabaikan. Karena penyakit jantung memang sangat berbahaya, maka penting untuk waspada pada semua gejala.

Sponsors Link
, , ,
Oleh :
Kategori : Penyebab