Sponsors Link

Tumor Jantung : Jenis – Penyebab – Gejala – Pengobatan dan Pencegahan

Sponsors Link

Tumor sendiri merupakan salah satu penyakit dimana pertumbuhan sel-sel pada tubuh tidak normal (ubnormal), seperti yang kita ketahui bahwa sel merupakan jaringan terkecil yang menyusun jaringan pada tubuh manusia. Masing-masing dari sel mengandung gen yang fungsinya menentukan perkembangan, pertumbuhan, atau perbaikan yang terjadi pada tubuh. Beberapa gen memiliki fungsi mengontrol apakah suatu sel harus mati, bertambah banyak, atau bisa juga berubah menjadi bentuk tertentu. Apabila pada gen-gen tersebut memiliki perubahan maka kontrol untuk pertumbuhan sel dapat terganggu.

ads

Pada kondisi yang seperti ini meskipun tubuh tidak lagi memerlukannya namun sel-sel tua ini tidak mati dan sel-sel baru akan terbentuk. Akibat dari hal ini maka kumpulan sel-sel tambahan akan membentuk massa, inilah yang biasa kita sebut dengan tumor.

Jenis Tumor

Meskipun banyak orang yang mempercayai bahwa tumor adalah salah satu penyakit yang mematikan, maka tidak sepenuhya benar. Karena tumor juga ada yang jinak dan juga ada yang ganas.

  • Tumor Jinak : tumor yang masuk dalam kategori tidak berbahaya, dan menyerang hanya satu bagian tubuh saja.
  • Tumor Ganas : berbeda dengan tumor jinak, tumor ganas ini termasuk sangat berbahaya karena dapat menyerang jaringan yang berada disekitarnya. Pada kondisi seperti ini maka tumor dapat menyebabkan kematian.

Kategori Tumor Jantung

Pada kesempatan kali ini kita akan membahas mengenai tumor jantung. Tumor jantung ini bisa dikategorikan menjadi primer maupun sekunder.

  • Tumor Jantung Primer

Tumor jantung yang langka, bahkan karena sangat langkanya hanya menimpa 1 dari 1.000 – 1.000.000 orang. Ini menjadi langka karena tumor hanya tumbuh pada jantung dan tidak menyebar ke daerah atau jaringan lainnya. Karena sifatnya yang tidak menyebar ke jaringan manapun maka tumor jantung primer ini termasuk tumor jinak atau yang biasa disebut dengan miksoma (biasa tumbuh di atrium). Meskipun demikian, faktanya sekitar 25% penyakit jantung primer dapat berubah menjadi ganas yang biasa disebut dengan sarcoma.

  • Tumor Jantung Sekunder

Tumor yang terdapat di bagian tubuh lain dan akhirnya menjalar hingga menempel pada jantung. Jika di tumor jantung primer sangat langka kejadiannya, berbeda dengan tumor jantung sekunder karena tumor jantung sekunder ini paling sering terjadi. Mengapa demikian?, karena hasil penyebaran tumor lainnya yang ada disektar perut, ginjal, payudara, paru-paru, hati, ataupun usus besar.

Dengan pengertian diatas maka tumor jantung dapat kita bedakan menjadi :

  • Tumor Jantung Primer Jinak : bukan merupakan kanker, tumbuh dan berasal dari jantung.
  • Tumor Jantung Primer Ganas : merupakan kanker, tumbuh dan berasal dari jantung.
  • Tumor Jantung Sekunder Ganas : berasal dari bagian tubuh lain pada tubuh (biasa disebut tumor jantung metastatic).

Penyebab Tumor Jantung

Banyak sekali faktor penyebab tumor jantung meskipun belum bisa diketahui secara pastinya. Walaupun demikian, ada beberapa faktor yang menyebabkan tumor jantung salah satunya tidak menjalani gaya hidup jantung sehat. Baik tumor jinak maupun ganas memiliki faktor penyebab yang hampir sama, berikut ini adalah faktor-faktor yang bisa menjadi penyebab tumor pada jantung :

  1. Faktor Genetik

Faktor keturunan dan genetika memang menjadi penyebab utama terjadinya tumor jantung, meskipun juga bisa dikarenakan hasil pembelahan sel yang menjadi kurang sempurna. Bagi anda yang memiliki keluarga atau saudara terdekat yang terkena tumor, maka anda harus berhati-hati, karena bisa jadi anda akan terkena penyakit yang sama. Karena faktor genetic yang menjadi penyebab utamanya maka lumayan sulit untuk dihindari, tetapi anda bisa mencoba dengan mencegahnya dengan cara menjalani pola hidup sehat.


  1. Mengonsumsi Alkohol

Terlalu banyak mengonsusi alkohol menjadi penyebab berbagai penyakit, hal ini sudah bisa dibuktikan dengan berbagai macam penelitian yang sudah dilakukan.

  1. Aktivitas Fisik

Fisik yang aktif akan mengurangi resiko terkenanya penyakit jika dibandingkan dengan mereka yang kurang melakukan aktivitas fisik. Selain itu, ada juga penelitian yang mengungkapkan bahwa untuk wanita melakukan aktivitas fisik juga sangat baik karena bisa melawan kanker endomentrium dan kanker payudara (pasca menopause).

  1. Obesitas

Seseorang yang memiliki berat badan berlebih atau obesitas akan lebih rentan untuk terkena penyakit, salah satunya darah tinggi, kanker payudara, kanker rahim, dan bisa mendatangkan tumor jantung.

  1. Usia Lanjut

Sistem imun akan menurun pada orang yang berusia lanjut, sehingga penyakit bisa datang dengan mudah pada orang yang berusia lanjut. Hal ini yang bisa menyebabkan terjadinya tumor jinak, yang jika tidak ditangani dengan tepat maka akan membuat tumor berubah menjadi lebih ganas.

  1. Merokok

Anda perlu mengetahui bahaya rokok bagi jantung rokok adalah salah satu yang bisa menyebabkan tumor dan kanker. Perokok aktif akan lebih rentan untuk terkena penyakit tumor maupun kanker dibandingkan dengan orang-orang yang tidak merokok. Asap rokok memang sangat tidak baik karena bisa merusak jantung, paru-paru, dan bisa membuat kulit menjadi terlihat lebih kusam. Tetapi tahukah anda bahwa tidak hanya perokok aktif yang beresiko terkena tumor, perokok pasif juga rentan beresiko. Untuk itu bagi anda perokok aktif cobalah untuk mengurangi merokok, dan untuk perokok pasif cobalah menggunakan masker jika sedang berada pada lingkungan yang banyak terdapat asap rokok.


  1. Pola Makan

Pola makan yang tidak sehat dan kurangnya asupan nutrisi akan membuat tubuh menjadi kurang fit. Pada hal ini akan membuat tubuh lebih mudah untuk terserang penyakit.

  1. Infeksi

Menurut penelitian yang sudah dilakukan selama bertahun-tahun, kanker diawali dengan sistem imun yang kurang baik.

  1. Lingkungan

Kondisi lingkungan yang kurang baik seperti sering terpapar polusi akan membuat tubuh lebih banyak mendapatkan radikal bebas yang akhirnya akan menimbulkan penyakit-penyakit lainnya. Kondisi ini jugaa bisa diperparah dengan tubuh yang kurang fit.

Gejala Tumor Jantung

Setelah mengetahui penyebab tumor jantung, maka anda harus mengetahui juga gejala awal penyakit jantung yang bisa anda deteksi sedini mungkin.

  • Gejala Intrakavitari : gejala ini muncul ketika adanya gangguan pada fungsi katup jantung, aliran darah, atau bisa juga keduanya.
  • Gejala Ekstrakardiak : gejala yang muncul berupa perubahan fisik pada pasien baik perilaku, demam, kedinginan, letih, lesu, penurunan berat badan. Fungsi pada beberapa bagian jantung bisa mengalami masalah, bahkan pada gejala ekstrakardiak ini memiliki gejala yang mirip dengan penyakit endocarditis. Dalam bentuk mekanis dari gejala ini adalah tumor membelah dan asuk ke aliran darah yang menyebabkan penggumpalan atau penyumbatan.
  • Gejala Intramiokardial : gejala yang diakibatkan irama detak jantung tidak normal saat jaringan otot jantung yang berkontraksi untuk mendorong darah keluar tidak dapat berfungsi.

Dari ketiga gejala diatas maka akan menimbulkan gejala fisik :

  • Sulit bernapas ketika posisi tubuh sedang tidur.
  • Pusing, pening, bahkan tidak sadarkan diri.
  • Nyeri atau sesak pada bagian dada.
  • Denyut jantung menjadi lebih cepat dari biasanya.

Pengobatan

Untuk mendiagosa tumor jantung memang agak sulit karena gejalanya mirip dengan penyakit jantung lainnya, atau bahkan pada beberapa kasus tumor jantung bisa juga tidak memiliki gejala apapun. Jadi jika tumor tidak memiliki gejala biasanya pasien akan secara tidak sengaja menemukan adanya tumor pada jantung saat melakukan pemeriksaan penyakit lainnya. Jika pasien sudah benar-benar menderita tumor jantung, maka diwajibkan untuk melakukan pengobatan agar tumor tidak semakin ganas, pengobatan yang bisa dilakukan yaitu :

  1. Melakukan pemeriksaan darah.
  2. Melakukan rontgen dada.
  3. Elektrokardiogram, yang memeriksa aktivitas listrik pada jantung
  4. Elektrokardiogram, yang bisa mendiagnosa aritmia jantung.
  5. Pencitraan seperti contohnya MRI, CT-scan jantung, dan angiografi coroner.
  6. Dengan melakukan rangkaian pengobatan diatas maka dokter akan dapat menentukan ukuran, lokasi tumor, kemungkinan titik penyebaran yang terjadi dimana saja. Hal inilah yang akan membantu dokter dalam membuat suatu diagnosis yang tepat untuk pasien penderita tumor jantung, untuk bisa merumuskan apa saja rangkaian pengobatan yang tepat untuk dilakukan si pasien.
  7. Untuk pasien penderita tumor jantung primer pengobatannya sendiri lebih bertujuan untuk meredakan gejala yang ada, karena operasi tidak dapat menjadi pilihannya, maka radiasi ataupun kemoterapi bisa dilakukan meskipun pengobatan ini tidak menjamin kesembuhan bagi pasien.
  8. Pemotongan tumor melalui operasi bisa dilakukan untuk pengangkatan tumor pada tumor jantung primer, dengan menggunakan sedikit teknik sayatan dan hasil pendarahan minimal, waktu untuk pemulihannya juga lebih cepat, dan ukuran sayatan yang lebih kecil. Kelebihannya dengan menggunakan pengobatan ini tumor tidak akan kembali lagi.
  9. Untuk pasien penderita tumor jantung metastatik pengobatannya bisa termasuk kemoterapi sistematis atau peredaan. Untuk tumor jantung yang ganas, pengobatan ini tidak memberikan efek kesembuhan, bahkan bisa diblang nihil untuk sembuh.

Pencegahan

Banyak yang berbicara bahwa lebih baik mencegah dibandingkan dengan mengobati, ini benar adanya karena disaat mencegah penyakit maka kita belum merasakan bagaimana sakitnya suatu penyakit tersebut. Sama halnya dengan tumor jantung, lebih baik kita mencegahnya sejak dini. Meskipun faktor utama penyebab tumor jantung adalah genetik, anda tidak perlu khawatir, karena anda bisa melakukan pencegahan, diantaranya :

  • Pola Hidup Sehat: Menjalani pola hidup yang sehat tidak hanya akan membuat anda terhindar dari tumor jantung,tetapi juga penyakit lainnya.
  • Olahraga: Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa seseorang yang aktif melakukan aktivitas fisik maka ia lebih sulit untuk terkena penyakit.
  • Konsumsi Buah dan Sayur: Konsumsilah buah dan sayur secara teratur terutama buah dan sayur yang baik untuk kesehatan jantung. Salah satu buah yang baik untuk jantung adalah buah bit, sudah menjadi rahasia umum bahwa banyak sekali manfaat buah bit untuk jantung.
  • Antioksidan: Radikal bebas akan membuat tubuh lebih mudah terserang penyakit, maka perbanyaklah konsumsi makanan ataupun minuman yang memiliki antoksidan tinggi.
  • Hindari Rokok: Rokok memang menjadi salah satu pemicu terjadinya tumor jantung, hindarilah rokok baik untuk prokok aktif maupun pasif.
  • Istirahat Cukup: Beristirahatlah dengan cukup agar kondisi fisik anda tetap fit, sehingga sistem daya tahan tubuh lebih kuat.

Meskipun gejala dari tumor jantung sulit dirasakan sejak dini, tetapi cobalah untuk melakukan pengecekan secara berkala demi kesehatan jantung. Bagi pasien penderita tumor jantung maka segeralah untuk mengobatinya sedini mungkin sebelum tumor menjadi lebih ganas.

Sponsors Link
, , , , ,
Oleh :
Kategori : Penyebab