Sponsors Link

7 Resiko Pasang Ring Jantung Secara Medis

Sponsors Link

Apakah Anda seorang penderita penyakit jantung koroner? Jika iya maka biasanya kalau keadaan jantung koroner Anda semakin parah dan tidak kunjung membaik maka Anda akan disarankan untuk melakukan pemasangan ring jantung. Apa itu ring jantung? Ring jantung atau yang sering disebut sebagai stent sendiri adalah ring yang berbentuk hampir seperti kapsul dan dipasang pada pembuluh darah yang tersebut. Ring yang berbentuk kapsul ini dipasang dengan tujuan supaya darah tetap bisa mengalir ke jantung dan selain itu juga membantu untuk menjaga pembuluh arteri. Bagi Anda yang ingin memasang ring jantung maka harus tahu info mengenai resiko pasang ring jantung sehingga mengetahui infonya secara detail. Berikut adalah infromasi lengkapnya untuk Anda :

ads
  1. Pembekuan darah

Sebenarnya resiko dari pemasangan ring jantung sendiri hampir sama dengan resiko operasi bedah yang lainnya, karena untuk memasukkan ring ke dalam jantung juga melalui prosedur bedah. Resiko dari pemasangan bedah yang pertama adalah kemungkinan mengalami pembekuan darah. Ketika Anda melewati bedah jantung untuk pemasangan ring di dalam pembuluh darah, salah satu resiko yang bisa Anda alami adalah pembekuan darah.

Jika pembekuan darah ini berlanjut dan tidak segera ditangani maka bisa mengancam jiwa pasien. Biasanya jika setelah operasi penderita mengalami pembekuan darah maka dokter akan memberikan obat-obatan yang bisa mengatasi pembekuan darah. Karena jika dibiarkan begitu saja maka pembekuan darah bisa berakibat fatal. Untuk mengimbangi bedah ring jantung, Anda harus mengkonsumsi makanan untuk penderita jantung koroner.

  1. Serangan jantung

Pemasangan ring pada pembuluh jantung tidak selamanya memberikan pemulihan total pada penderita jantung koroner. Pada beberapa kasus, penderita jantung koroner malah akan semakin parah setelah pemasangan ring jantung. Sehingga ring jantung tidak bisa disebut sebagai solusi 100% penyembuhan total jantung koroner. Namun jika tidak dipasang maka juga bisa menyebabkan kematian karena pembuluh darah di jantung tidak bisa mengalirkan darah dengan baik ke jantung.

Salah satu resiko atau efek samping dari penggunaan ring jantung adalah kemungkinan penderita mengalami serangan jantung. Resiko munculnya serangan jantung ini bisa terjadi jika muncul resiko pembekuan darah terlebih dahulu. Jika setelah proses pemasangan ring terjadi pembekuan darah dan tidak berangsur pulih maka bisa menyebabkan reisko kedua serangan jantung yang mana bisa menyebabkan hal yang cukup fatal.

  1. Stroke

Resiko pasang ring jantung yang ketiga adalah stroke. Stroke ini bisa saja terjadi jika ada pembekuan dan juga penyumbatan pembuluh darah di jantung. Jika tidak segera di atasi maka efeknya bisa membuat si penderita mengalami stroke bahkan setelah pemasangan ring. Oleh karena itu, orang yang baru saja memasang ring pada jantungnya harus melakukan pemeriksaan secara rutin sehingga bisa mencegah beberapa resiko mengenai stroke dan resiko lainnya. Setelah pemasangan ring jantung maka harusnya Anda memperhatikan beberapa hal yang disampaikan kepada dokter, konsumsilah makanan sehat yang baik untuk kesehatan jantung dan juga konsumsi obat yang diberikan oleh dokter setelah melakukan operasi. Ketahuilah juga mengenai Gejala Jantung dan Stroke sehingga bisa mengantisipasinya.

  1. Kejang-kejang

Tidak hanya sampai disitu saja, pemasangan ring jantung itu tidak bisa menjamin pemulihan Anda 100%. Memang banyak orang yang berhasil setelah pemasangan ring yang harganya cukup mahal dan bisa pulih. Namun ada beberapa orang yang kondisinya enggan membaik walau sudah memasang ring jantung pada jantungnya. Salah satu resiko atau efek samping yang bisa penderita jantung koroner alami adalah kejang-kejang. Kejang-kejang yang dialami penderita ini bisa jadi karena memang penggunaan ring yang ternyata tidak cocok dengan pembuluh darah atau mungkin karena terjadi komplikasi lainnya. Jika Anda maupun keluarga Anda yang baru saja memasang ring tiba-tiba mengalami kejang, maka Anda harus membawa ke dokter jantung untuk berkonsultasi. Karena jika sudah sampai kejang dan bahkan stroke, artinya telah terjadi komplikasi pada jantung Anda. Jadi jangan sampai sepelekan hal ini.


  1. Alergi obat

Resiko selanjutnya yang bisa Anda alami setelah memasang ring jantung adalah alergi obat. Setelah Anda melakukan operasi untuk pemasangan ring jantung maka Anda harus mengkonsumsi beberapa jenis obat yang disarankan oleh dokter, bahkan ada beberapa orang dengan kondisi tertentu yang harus mengkonsumsi obat tertentu seumur hidup. Nah, salah satu resikonya adalah kemungkinan mengalami ketidakcocokan pada obat jantung yang diberikan tersebut.

Jika mengalami alergi obat maka beberapa ciri akan muncul seperti detak jantung yang cepat, demam, dan juga muncul kebiru-biruan di sekujur tubuh. Jika sudah muncul seperti itu maka Anda harus segera berkonsultasi kepada dokter mengenai keadaan Anda. Karena alergi obat tidak bisa dibiarkan begitu saja karena dampaknya bisa jadi fatal.

  1. Darah rendah atau hipotensi

Pada pemasangan ring jantung diharapkan pasien mengalami kinerja jantung yang semakin membaik. Namun beberapa pasien justru mengalami resiko seperti misalnya saja penurunan darah rendah atau yang sering kita sebut sebagai hipotensi. Tekanan darah yang menurun ini bisa jadi salah satu dampak atau resiko yang bisa dialami orang yang baru saja mengalami bedah untuk pemasangan ring pada jantungnya. Gagal jantung juga harus Anda pahami bagaimana gejalanya.


Hal ini bisa terjadi karena pada beberapa orang, pemasangan ring jantung tidak malah memperbaiki kondisi namun malah membuat sirkluasi darah menjadi mengalir tidak lancar sehingga bisa menyebabkan darah rendah. Beberapa gejala yang akan Anda alami jika mengalami hipotensi atau tekanan darah rendah pasca pasang ring adalah pusing, mudah lemas dan lelah, nafas jadi semakin pendek, dan bahkan bisa menimbulkan komplikasi seperti merusak organ lainnya. Jika Anda mengalami tekanan darah rendah yang tak kunjung membaik pasca operasi ini maka Anda harus segera berkonsultasi dengan dokter yang menangani karena dampaknya jika tidak segera diatasi bisa merusak tekanan darah Anda.

  1. Pemecahan ring

Pada beberapa kasus yang pernah terjadi, ada beberapa pasien yang mengalami pemecehan ring setelah beberapa bulan atau tahun pemasangan ring. Hal ini bisa terjadi karena adanya penyumbatan darah yang terlalu keras sehingga menyebabkan ring tidak kuat untuk menampung. Konsultasikan kepada dokter perihal ini. Ketahuilah juga informasi mengenai Pantangan Penyakit Jantung Lemah.

Sekarang Anda sudah tahu beberapa resiko pasang ring jantung bagi kesehatan bukan? Jika ingin melakukan operasi ini maka Anda harus berkonsultasi dengan dokter yang Anda percayai mengenai operasi pasang ring jantung. Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda!

Sponsors Link
, , ,
Oleh :
Kategori : Penyebab