Sponsors Link

Cara Mengatasi Tidak Bisa Tidur Karena Jantung Berdebar dan Pencegahan

Sponsors Link

Setelah melakukan aktivitas sepanjang hari tentunya kita merasa lelah. Dan hal terbaik yang bisa kita lakukan untuk salah ini adalah dengan beristirahat. Memiliki waktu istirahat yang cukup mampu membantu kita untuk terhindar dari rasa lelah Di keesokan hari serta mampu membantu tubuh kita untuk menjaga kesehatannya. Tidur ataupun istirahat yang cukup merupakan faktor pertama dan terutama yang juga merupakan faktor paling mendasar yang bisa mempengaruhi kondisi kesehatan kita. Bahkan ada juga posisi tidur penderita jantung yang disarankan untuk meringankan kondisi kesehatan jantung yang buruk. Oleh karena itu adanya kondisi tidak bisa tidur karena jantung berdebar tentunya akan mengganggu dan menurunkan kualitas tidur kita. Jadi, berikut ini adalah beberapa cara untuk mengatasinya yang bisa dilakukan dengan mudah dan efektif.

ads
  • Mengatur pernapasan

Hal pertama yang bisa kita lakukan adalah mengatur pernapasan kita menjadi lebih baik. Siapa sangka ternyata otot jantung kita juga bisa merasa tegang dan membutuhkan sedikit relaksasi dengan cara mengatur pernafasan kita menjadi lebih baik. Adanya rasa tegang ataupun rasa tubuh kita yang kelelahan setelah melakukan aktivitas sehari-hari juga bisa mempengaruhi otot jantung kita berdampak pada jantung yang berdebar lebih cepat dan lebih terasa pada saat kita akan tidur.

Cara mengatur pernafasan yang paling mudah adalah dengan menarik nafas dalam-dalam secara perlahan dan mengeluarkannya melalui hidung. Cara lain yang bisa kita lakukan adalah dengan melakukan meditasi ataupun yoga secara teratur yang merupakan salah satu latihan untuk menguatkan jantung dan paru-paru. Selain membantu mengembangkan kondisi pernafasan dan kondisi jantung kita kegiatan ini juga mampu membantu kita untuk mengontrol stres yang kita miliki dengan lebih baik.

  • Minum air putih segera

Tubuh kita terdiri dari 70% air. Dan oleh karena itu konsumsi air mineral yang cukup akan sangat mempengaruhi kinerja tubuh kita. Ketika kita tidak mengkonsumsi cukup air maka darah yang ada di dalam tubuh kita akan menjadi lebih kental. Mengingat ada banyaknya manfaat air putih untuk jantung maka tentu akan sangat penting bagi kita untuk mencukupi kebutuhan konsumsi air putih. Darah yang kental akan membuat jantung harus bekerja lebih keras untuk melakukan pemompaan darah agar darah bisa mengalir ke seluruh tubuh. Tentunya membiarkan jantung untuk bekerja secara keras dalam jangka waktu yang lama bukanlah hal yang baik. Dan apabila anda merasa bahwa jantung Anda berdebar kencang maka bisa menjadi salah satu pertanda bahwa tubuh anda tidak mendapatkan cukup air. Oleh karena itu Anda bisa langsung mengkonsumsi air secukupnya apabila jantung terasa berdebar lebih cepat.

  • Melakukan manuver vagal

Cara lainnya yang bisa dilakukan adalah dengan melakukan manuver vagal. Vagal sendiri sebenarnya adalah suatu nama saraf yang berfungsi untuk membantu cepat lambatnya detak jantung. Untuk melakukan manuver ini maka kita bisa langsung menggunakan handuk dingin ataupun yang berisi es batu di daerah wajah kita sekitar 20 detik ada juga bisa memercikan air ke wajah. Yang akan membantu kita untuk merasa lebih rileks begitu maka detak jantung kita yang berdebar atau berdegup kencang bisa mulai berdetak secara normal. Cara ini merupakan salah satu cara mengatasi cemas dan jantung berdebar.

Apabila Anda memiliki perhatian khusus terhadap kondisi dan kesehatan jantung Anda maka, sebenarnya ada beberapa hal yang bisa kita lakukan untuk mencegah terjadinya jantung yang berdebar kencang atau memiliki irama detak jantung yang lebih cepat dari normal. Dan berikut ini adalah sedikit informasi yang bisa saya berikan mengenai cara mencegah kondisi tidak bisa tidur karena jantung berdebar.

  • Olahraga secara rutin

Cara pencegahan pertama yang bisa kita lakukan adalah dengan berolahraga secara rutin. Dengan berolahraga secara rutin kita tidak hanya membakar kalori tetapi juga membakar lemak jahat yang ada di tubuh kita. Dengan mengurangi jumlah lemak yang ada di tubuh kita maka saluran peredaran darah akan menjadi lebih bersih dari plak – plak lemak dan kolesterol jahat yang bisa mengeras dan menyumbat jalannya sistem peredaran darah. Dan dengan begitu maka kita bisa membuat kinerja jantung menjadi lebih ringan. Karena jantung bisa memompa darah dengan baik tanpa adanya halangan ataupun sumbatan dari lemak dan kolesterol jahat yang bisa mengeras tadi. Pastikan juga Anda telah memilih jenis olahraga untuk kesehatan jantung yang tepat dan tidak terlalu berat, karena jenis olahraga yang tidak tepat bisa malah membuat jantung mengalami pembengkakan.

  • Memantau kebutuhan elektrolit tubuh

Selain membutuhkan makanan dan minuman ternyata tubuh kita juga membutuhkan komponen lain untuk bekerja dengan baik. Dan komponen itu dikenali sebagai elektrolit. Elektrolit ini sendiri sebenarnya adalah suatu komponen yang ditemukan baik dalam minuman ataupun makanan yang kita konsumsi di mana komponen-komponen ini memiliki muatan positif dan negatif. Adanya muatan positif dan negatif dalam elektrolit ini memiliki fungsi tersendiri dalam melakukan perannya dalam tubuh kita. Dan elektrolit ini juga memiliki tanggung jawab dalam memberikan efek terhadap irama detak jantung kita.

Oleh karena itu untuk mengetahui jenis-jenis makanan tertentu yang memiliki jenis elektrolit yang mampu membantu menyeimbangkan darah ataupun kinerja otot jantung akan sangat membantu menunjang kinerja jantung. Beberapa jenis elektrolit yang bisa kita konsumsi untuk membantu menjaga kesehatan jantung adalah sodium, kalium, dan magnesium. Tentunya, kita sudah bisa mengetahui manfaat elektrolit dan khasiat air kelapa hijau untuk jantung yang baik untuk menunjang kesehatan tubuh.

Sekian dulu informasi yang bisa saya berikan mengenai tidak bisa tidur karena jantung berdebar. Semoga informasi ini bisa bermanfaat bagi Anda untuk mengetahui kondisi dan kesehatan jantung lebih lanjut. Terima kasih atas waktu yang telah Anda luangkan untuk membaca artikel ini hingga akhir. Temukan juga artikel – artikel menarik lainnya yang bisa membantu Anda untuk mengetahui lebih jauh mengenai kondisi kesehatan jantung lainnya didalam website ini seperti obat tradisional gagal jantung kongestif.

Sponsors Link
, ,
Oleh :
Kategori : Pengobatan