Sponsors Link

4 Susu untuk Penderita Jantung Bengkak yang Boleh Dikonsumsi

Sponsors Link

Siapa yang tidak tahu dengan salah satu organ penopang hidup manusia yang satu ini. Ya, jantung merupakan salah satu organ yang penting untuk kelangsungan hidup seorang manusia. Oleh karena itu menjaganya agar tetap sehat adalah hal penting untuk dilakukan agar jantung tetap menjalankan tugas sebagaimana mestinya. Namun, ada saja penyakit yang bisa saja hadir dan menyerang organ anda yang satu ini. Salah satunya adalah jantung bengkak. Jantung bengkak beristilah medis kardiomegali ini merupakan suatu kondisi disaat jantung membesar karena beberapa faktor penyebab. Ini akan menimbulkan perbedaan ukuran dengan ukuran jantung yang normal. Keadaan ini juga biasa kita sebut dengan bengkak.

ads

Pada umumnya, penyakit jantung bengkak adalah penyakit yang timbul karena adanya penyakit lain yang memang bersarang pada jantung seseorang. Penyakit ini seperti menjadi akibat atau penyakit bawaan dari penyakit jantung lain seperti tekanan darah tinggi, penyakit katup jantung, hipertensi pulmonaris, dan lain sebagainya. Penyebab jantung bengkak karena adanya kerusakan otot jantung. Kerusakan otot jantung ini dapat disebabkan karena otot jantung melonggar atau otot jantung menebal (hipertrofi).

Yang namanya penyakit jantung pasti berbahaya bagi hidup manusia termasuk penyakit jantung bengkak ini. Maka dari itu anda harus cermat dalam menjaga pola hidup sehat, termasuk olahraga, istirahat yang cukup, dan juga nutrisi dari makanan. Karena resiko jantung bengkak dapat menyebabkan penyakit lain ikut bersarang dalam tubuh anda seperti tekanan darah tinggi juga dapat disebabkan oleh pola hidup anda yang tidak sehat. Salah satunya adalah makanan. Pengonsumsian makanan berkolesterol jahat berperan layaknya pupuk untuk penyakit-penyakit kardiovaskular.

Untuk itu anda dianjurkan untuk membatasi atau bahkan menghindari untuk mengkosumsinya terlalu banyak. Anda juga bisa mencari alternatif lain untuk tetap memenuhi kebutuhan nutrisi harian anda. Sebut saja susu. Susu mungkin menjadi salah satu jenis minuman yang menjadi pantangan untuk orang-orang yang menderita penyakit kardiovaskular. Perlu anda ketahui tidak semua susu mengandung kolesterol jahat yang anda takuti. Ada beberapa jenis susu yang baik untuk dikonsumsi oleh penderita penyakit kardiovaskular termasuk jantung bengkak. Berikut adalah beberapa jenis susu untuk penderita jantung bengkak tersebut:

1. Susu sapi organik

Dari namanya saja anda pasti sudah tahu bahwa susu ini memang aman untuk anda penderita penyakit jantung termasuk penyakit jantung bengkak karena status organiknya. Label organik ini menyatakan bahwa susu ini berawal dari fakta bahwa susu ini berasal dari sapi yang memakan rumput segar tanpa campuran apapun. Sebuah penelitian menyatakan bahwa kandungan omega-3 susu sapi dua kali lipat lebih banyak dibanding susu jenis lainnya. Dimana omega-3 ini sangat bagus untuk menjaga kesehatan jantung.

2. Susu sapi rendah lemak

Susu sapi rendah lemak adalah salah satu susu yang boleh dikonsumsi oleh penderita penyakit jantung termasuk penderita penyakit jantung bengkak. Karena kandungan lemak yang rendah, sesuai namanya, jenis susu yang satu ini memang aman untuk dikonsumsi para penderita penyakit jantung. Susu sapi rendah lemak memang tidak semanis dan sekental jenis susu lainnya, ini disebabkan karena kandungan lemaknya yang rendah. Selain memiliki kandungan lemak yang rendah, jenis susu jenis ini juga memiliki nutrisi lebih rendah dari jenis susu lain karena memang kandungan lemaknya juga lebih rendah.

3. Susu unta

Tidak seperti susu lainnya, susu unta tidak akan menaikan gula darah anda. Susu unta malah dapat menyeimbangkan kadar insulin pada penderita diabetes. Lemak tak jenuh yang dikandung oleh susu unta memiliki manfaat yang sama seperti minyak zaitun, profil asam lemaknya sangat bermanfaat bagi kesehatan jantung dan menjaga kadar kolesterol sehat.


Dilansir dari hidayatullah.com Camel Dairy Milk Ltd di Nanyuki, Kenya, dalam kerja sama penelitian dengan Kenya Medical Research Institute (KEMRI), penelitian ini berhasil mengungkapkan bahwa susu unta mampu mengurangi penyakit diabetes yang memang ada kaitannya dengan penyakit kardiovaskular yang lain termasuk jantung bengkak.

4. Susu kambing

Kandungan vitamin B3 pada susu kambing berfungsi agar sirkulasi darah lancar, meningkatkan kolesterol baik atau HDL serta mencegah penumpukan lemak yang dapat menyebabkan penebalan dinding arteri. Susu kambing etawa lebih disarankan untuk penderita jantung bengkak, karena kandungan nutrisinya yang bagus untuk kesehatan jantung.

Itulah beberapa jenis susu untuk penderita jantung bengkak yang bisa dikonsumsi. Namun sebagai catatan anda harus tetap mengontrol jumlah susu yang anda konsumsi, karena sesuatu yang berlebihan dapat berpotensi menimbulkan masalah lain yang seharusnya tidak muncul dalam tubuh anda. Hindari juga pantangan makanan penyakit jantung bengkak, seperti makanan berlemak dan kolesterol tinggi agar tidak memperparah penyakit.

Sponsors Link
, , ,
Oleh :
Kategori : Minuman